Aurel Dituding Lupa Ibu Kandung, Begini Pembelaan Ashanty

Berita414 Views
Ashanty
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Foto kebersamaan Aurel Hermansyah dan ibu tirinya, Ashanty,
sempat membuat kontroversi netter. Pasalnya, tak sedikit netter yang
menganggap jika Aurel adalah anak durhaka lantaran melupakan ibu
kandungnya, Krisdayanti.



Tak ingin rumor semakin berkembang, Ashanty pun langsung angkat bicara.
Menurut Ashanty, ia tidak pernah membatasi Aurel untuk bermain media
sosial. Ia pun menegaskan bahwa hubungan keluarga Krisdayanti dan Anang Hermansyah hingga saat ini masih baik-baik saja.



Kasihan sm aurel setiap kali mau posting apa2 slalu aja bikin panas
keadaan, apa iyaa kita harus batasin anak2 utk menjaga postingannya.
Mrk udh besar dan nggak bisa diatur2 cuma masalah postingan,
” tulis Ashanty. “Kalian
mau bully apa aja, mau fitnah apa aja, mau ngomong apa aja silahkan
tapi pls lahh keadaan keluarga pipi dan mimi nya aurel itu udh bahagia.



Tak hanya itu, Ashanty pun meminta netter untuk tidak membahas masa lalu
anak-anaknya. Tudingan menjauhkan Aurel dan Azriel dari Krisdayanti
juga dibantah oleh Ashanty.



Jangan krn sebuah postingan kalian manas2in ngungkit masa lalu
orang yg dibaca anak2 akan keinget kan sakit sekali. Ibu kandung itu
nggak perlu ditulis2 dimedsos pasti ada dihati anak2 sampe mati,
” lanjut Ashanty. “Sampe
dibilang kita sengaja menjauhkan lah, nggak ngajarin lah, anak2 ini udh
besar lohh dan mrk sudah menentukan pilihan hidup mrk dan pastinya masa
depan mrk.



Menurut Ashanty, wajar saja jika Aurel dan Azriel kerap mengunggah foto
kebersamaan mereka. Pasalnya, kedua anak Krisdayanti itu memang tinggal
bersama sang ayah. Ia pun mengaku jika hubungan keluarga Anang dan
Krisdayanti hingga saat ini masih terjalin dengan baik.



Krn aurel serumah sm sy, sehari2 sm kita, dan banyak hal sm kita
pasti lah lebih sering memposting sesuatu bersama sy. Saat ini hubungan
anak2 dgn kita mau pun keluarga mimi nya sangat2 baik,
” tambah Ashanty. “Jangan
sampe hanya krn sebuah postingan dan caption menambah masalah dan
mengungkit masa lalu yg udh terkubur. Smg bulan baik ini kita bisa lebih
berpikir positif, berbicara yg baik, dan menjadi manusia yg lebih baik
lagi, Amin.

(wk/kr)

Berita Terkait

Baca Juga

Comment