MUI Riau Minta Pemerintah Dan Aparat Tertibkan Tempat Hiburan Pada Bulan Ramadhan

Berita424 Views
Himbauan MUI agar pemerintah tertibkan tempat hiburan di bulan Ramadhan.[Herman/radarindonesianews.]
RADARINDONESIANEWS.COM, RIAU – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau
menghimbau kepada seluruh umat Islam agar menjaga kesucian dan
keberkahan Bulan Ramadhan 1437 H.


Sekretaris umum MUI Provinsi Riau, Zulhusni Domo, S. Ag
menegaskan kepada seluruh umat Islam di Riau agar   menjadikan Bulan
Ramadhan sebagai bulan untuk memperbanyak amal sholeh.

“Kita menghimbau kepada seluruh umat Islam di Riau jadikanlah Bulan
Ramadhan ini sebagai bulan untuk beramal sholeh, seperti puasa, sholat
berjama’ah, sholat tarawih, sholst witir, perbanyak baca al-Qur’an dan
amal sholeh lainnya,” jelasnya di kantor MUI Riau, Rabu (8/6/16).


Selain itu, MUI Provinsi Riau juga menegas kepada seluruh Mubaligh/Mubalighah mengajak umat Islam kepada Persatuan dan Kesatuan.


” Kepada seluruh Mubaligh/Mubalighah dan Pengurus
Masjid/Musholla agar dalam dakwah dan himbauannya mengajak umat Islam
kepada Persatuan dan Kesatuan, bukan sebaliknya yang menebar perpecahan
dan pertikaian,” himbaunya.


Zulhusni Domo juga menegaskan agar seluruh rumah makan,
restoran, dan kedai minum tutup pada siang Ramadhan serta tempat
hiburan.

“Kepada seluruh pemilik rumah makan, restoran dan kedai minuman untuk
tutup pada siang hari selama bulan suci Ramadhan, kecuali di daerah
persinggahan Musafir seperti bandara, terminal, stasiun dan pelabuhan
dsn juga kepada seluruh pemilik tempat hiburan seperti diskotik, bar,
karoke, panti pijat, bola ketangkasan dan sejenisnya untuk tutup selama
bulan suci Ramadhan,” tegasnya.


Sementara itu, pihak MUI Riau meminta kepada pemerintah dan
Aparat untuk menertibkan dan menindak tegas bagi pemilik rumah makan
dan tempat hiburan yang melanggar himbauan yang dikeluarkan oleh MUI
Riau.

” diminta kepada pemerintah dan aparat untuk bekerjasama dalam
menertibkan dan menindak tegas bagi pemilik rumah makan, restoran, kedai
minuman serta pemilik tempat hiburan yang melanggar Himbauan ini,”
tutupnya.[her]

Berita Terkait

Baca Juga

Comment