Perankan Polwan di ‘Pesantren Impian’, Prisia Nasution Belajar dari Reserse

Berita403 Views
Prisia Nasution
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Bermain dalam film bertema religi berjudul “Pesantren Impian”, Prisia Nasution
justru mendapat tantangan baru dengan karakter yang dimainkannya.
Pasalnya, aktris yang biasa disapa Pia ini akan memerankan seorang
polisi wanita bernama Eni.

Diakui oleh Pia, tak mudah baginya memerankan karakter Eni sebagai
polisi wanita. Untuk itu, aktris 31 tahun ini banyak melakukan diskusi
dengan sang sutradara, Ifa Isfansyah dan melakukan observasi.

“Untuk observasi lebih ada di reading dan diskusi sama Ifa,” ungkap Pia. “Mau polwan kayak gimana, dia mau yang reliable. Sampai dia menemukan sebuah masalah.”

Selain bersama sang sutradara, Pia juga tak malu bertanya-tanya dengan
para jajaran kepolisian untuk mendalami peran Eni. Dari polisi preman
hingga reserse, semuanya mendapat jatah menjadi sumber bagi Pia untuk
lebih mengerti karakter seorang polisi.

“Kalo karakter itu referensi dari polisi preman atau reserse,”
lanjutnya. “Kayak di awal penampilannya gimana, rambutnya kayak
merah-merah dan codet, baru dia temukan.”

Sementara itu, “Pesantren Impian” akan menceritakan tentang lima belas
remaja dengan latar kejahatan berbeda yang diundang secara misterius
untuk menetap di sebuah pesantren. Berbagai kejadian yang tak terduga
pun muncul saat mereka tiba di pesantren tersebut.

Selain Pia, film “Pesantren Impian” juga akan dibintangi oleh Dinda Kanya Dewi dan Fachri Albar. Rencananya, film yang diangkat dari buku karya Asma Nadia ini akan dirilis pada 3 Maret mendatang. (wk/kr)

Berita Terkait

Baca Juga

Comment