Wabup Nias Ajak Masyarakat Gotong Royong Cegah Penyebaran Covid-19

Daerah, Kep. Nias400 Views

 

RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS – Menyikapi keadaan Indonesia yang terus mengalami peningkatan positif covid-19, Wakil Bupati Nias, Arosokhi Waruwu ajak masyarakat tingkatkan rasa gotong royong dalam memutus mata rantai penyebaran virus.

“Pada situasi pandemi saat ini, rasa gotong royong sangat perlu dipupuk untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, seperti mengikuti protokol kesehatan yang dianjurkan Pemerintah untuk tetap menggunakan masker jika bepergian, tidak bersalaman, sering olahraga, dan hindari keramaian,” ajaknya saat menyambangi Kantor Kecamatan Ma’u dalam rangka penyaluran bantuan sembako Jaring Pengaman Sosial (JPS) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.

Orang nomor dua di Pemerintah Kabupaten Nias itu juga menjelaskan keteladanan yang pernah di contohkan pemimpin bangsa Bungkarno dalam membangun bangsa ini.

“Bantuan yang diterima hari ini adalah wujud gotong royong antara Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, Pemerintah Kabupaten, hingga ke Pemerintah Desa dalam membantu masyarakat miskin dan masyarakat yang mengalami dampak covid-19. Semangat inilah yang ditanamkan oleh pendiri bangsa Bungkarno,” jelas Wabup.

Tampak turut hadir pada pembagian JPS Pemrovsu, Anggota DPRD Kabupaten Nias, TNI/POLRI, mewakili Kepala Kejaksaan Gunungsitoli, Tim Gugus Tugas dan masyarakat penerima manfaat.

Informasi yang kami dihimpun, dari 11 desa di Kecamatan Ma’u, 1.443 kepala keluarga menerima paket sembako JPS Pemprovsu.

Reporter : Albert

Comment