Perkuat Hubungan di Wilayah Kerja, PLN UP3 Nias dan Pemkab Nias Barat Teken Kesepakatan Bersama

Daerah, Kep. Nias15 Views

RADARINDONESIANEWS.COM, GUNUNGSITOLI – Manager PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Nias, Leonard Tulus M. Panjaitan dan Bupati Nias Barat, Eliyunus Waruwu resmi tandatangani kesepakatan bersama.

Penandatanganan yang berlangsung di Kantor PT PLN UP3 Nias, Jumat (30/1/2026), mencakup pemungutan, penyetoran pajak barang dan jasa tertentu atas tenaga listrik.

Tak hanya itu, pembayaran rekening listrik Pemerintah Kabupaten Nias Barat serta pengelolaan penerangan jalan umum di Kabupaten Nias Barat juga turut dituangkan didalam lembar kesepakatan.

“Melalui kesepakatan ini kita ingin menata kembali, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat,” ucap Leonard kepada wartawan.

Dengan adanya kerja sama ini, Leonard berharap pihaknya dapat memberikan kontribusi dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Nias Barat.

“Jadi kalau seandainya PAD di Kabupaten Nias Barat bisa meningkatkan, maka sudah dapat dipastikan akan turut mendongkrak kesejahteraan masyarakat disana,” pungkasnya.[]

Comment