Al-Qassam Umumkan Gugurnya Abu Ubaidah, Umat Islam Indonesia Turut Berduka

RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA — Kabar gugurnya juru bicara Brigade Ezzeddin al-Qassam, Abu Ubaidah, dalam serangan Israel di Jalur Gaza memantik duka mendalam umat Islam di berbagai belahan dunia, termasuk di Indonesia.

Peristiwa ini dinilai kembali menegaskan rapuhnya gencatan senjata yang selama ini diklaim oleh Israel.

Brigade Ezzeddin al-Qassam, sayap militer gerakan Hamas, dalam pengumuman resminya, Rabu (31/12/2025) menyampaikan bahwa Abu Ubaidah gugur bersama sejumlah tokoh senior Al-Qassam akibat serangan Israel yang terjadi di tengah masa gencatan senjata.

Selain Abu Ubaidah, Al-Qassam juga mengumumkan gugurnya sejumlah pimpinan penting lainnya, di antaranya Kepala Staf Brigade Al-Qassam Mohammed Sinwar (Abu Ibrahim), Komandan Brigade Rafah Mohammed Shabana (Abu Anas), Kepala Divisi Senjata Tempur Hakam Issa (Abu Omar), serta Kepala Divisi Manufaktur Al-Qassam Raed Saad (Abu Muadh).

“Dengan rasa bangga dan penuh penghormatan, kami berduka atas gugurnya para komandan dan pejuang besar yang telah mengorbankan jiwa mereka dalam perjuangan membela Palestina,” ujar juru bicara Al-Qassam.

Di Indonesia, kabar tersebut memicu gelombang simpati dan doa dari umat Islam. Sejumlah tokoh dan komunitas menyampaikan belasungkawa serta mengecam serangan Israel yang dinilai sebagai pelanggaran serius terhadap komitmen gencatan senjata.

Ungkapan duka juga ramai disampaikan melalui media sosial, disertai seruan doa bagi rakyat Palestina.

Al-Qassam dalam pernyataannya menegaskan bahwa gugurnya para pemimpin tersebut tidak akan menghentikan perjuangan.

“Hilang satu tumbuh seribu. Perjuangan akan terus berlanjut hingga kemerdekaan Palestina tercapai,” demikian pernyataan tersebut.

Pengumuman ini sekaligus menambah daftar panjang korban konflik Gaza dan kembali memicu kemarahan publik internasional, termasuk masyarakat Indonesia, terhadap tindakan militer Israel yang terus menimbulkan korban jiwa di tengah upaya perdamaian.[]

Comment

Rekomendasi Berita