Istiqlal Disesaki Peserta Aksi 55

Berita442 Views

RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Ribuan warga sejak pagi terus memadati Masjid Istiqlal Jakarta Pusat guna mengikuti aksi simpatik 55, Jumat (5/5/2017).


Pantauan di lapangan, sejak Jumat pagi hingg siang, massa terus berdatangan. Ada yang berjalan kaki dari stasiun Gambir, banyak juga yang datang menggunakan bus.

Selain itu, massa juga banyak yang menggunakan kendaraan pribadi baik mobil dan sepeda motor. Sejumlah massa tampak memarkirkan kendaraannya jauh dari Istiqlal, seperti di IRTI Monas dan Stasiun Gambir. Mereka memilih berjalan kaki menuju titik pusat aksi.

Sedangkan arus lalu lintas di sekitar Masjid Istiqlal terlihat padat. Kendaraan menuju Pasar Baru sampai Kemayoran yang melintasi Jalan Katedral Istiqlal tersendat.

Selain volume kendaraan yang tinggi, beberapa kendaraan pendukung seperti logistik dan kesehatan peserta aksi, terparkir di bahu jalan.

Pemandangan berbeda tampak di Jalan Medan Merdeka Timur yang pagi ini, kondisi lalu lintasnya tergolong ramai lancar. Apalagi di Jalan Perwira depan Markas Besar Angkatan Darat, arus lalu lintas tergolong lengang.

Aparat sudah siaga di sejumlah tempat. Polisi, TNI, Dinas Perhubungan, dan Satpol PP tampak sibuk mengurai kemacetan di depan Istiqlal. Tampak juga jalur Busway di Jalan Katedral jadi kantung parkir dadakan kendaraan massa. Buntutnya, sejumlah Bus Transjakarta yang mengarah ke Pasar Baru, mengambil jalur umum.

Hari ini massa dari sejumlah Ormas Islam kembali akan turun ke jalan. Mereka menggelar aksi bertajuk Aksi Simpatik 55 yang terpusat di Masjid Istiqlal. Aksi yang digagas Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) ini berkaitan dengan sidang vonis kasus penodaan agama Basuki ‘Ahok’ Tjahaja Purnama yang bakal dibacakan majelis hakim pada Selasa 9 Mei 2017.

Semula, aksi akan diisi longmars menuju Mahkamah Agung. Namun, belakangan dibatalkan dan panitia memusatkan kegiatan di Masjid Istiqlal. Inti kegiatan baru akan dimulai usai salat Jumat. (gun/TB)

Comment