Sah! DPRD Kabupaten Nias Terima Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD 2024

Daerah, Kep. Nias141 Views

 

RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS – Fraksi-fraksi di DPRD Kabupaten Nias, Sumatera Utara, bersepakat menerima nota pengantar / penjelasan Ranperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Nias Tahun Anggaran 2024.

Hal tersebut terkuak dalam rapat paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Kabupaten Nias, Otoni Gea, Selasa (3/6/2025), berlangsung di ruang rapat DPRD Kabupaten Nias dengan agenda penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi.

“Fraksi PDI Perjuangan memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Nias atas nota pengantar atau penjelasan Ranperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran pendapatan dan belanja daerah Kabupaten Nias Tahun Anggaran 2024,” ucap Rahmat Ndruru.

Pihaknya dalam kesempatan itu juga mengucapkan selamat kepada Pemerintah Kabupaten Nias atas raihan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk yang ke empat kalinya secara berturut-turut dari BPK RI Perwakilan Sumatera Utara.

“Diharapkan agar prestasi tersebut dapat dipertahankan dan seluruh stakeholder dapat meningkatkan kerjasama dan kolaborasi yang baik demi membangun Kabupaten Nias ke arah yang lebih baik,” ujarnya.

Apresiasi juga berdatangan dari fraksi Golkar yang disampaikan Yaredi Gulo. Pihaknya berharap pemerintah daerah tetap fokus dan terus meningkatkan pelayanan di berbagai sektor demi terwujudnya Kabupaten Nias yang Berkelanjutan.

Meski diterima secara umum, namun DPRD Kabupaten Nias tetap memberikan beberapa masukan dan saran agar dapat dijadikan bahan untuk perbaikan ke depan.

Tampak hadir dalam rapat ini, Wakil Bupati Nias, Sekretaris Daerah, para Kepala OPD, serta para anggota DPRD.[]

Comment