Wow! Santri Ponpes Ardaniah Diterima di 4 Universitas Ternama Dunia

Banten, Daerah1428 Views

 

RADARINDONESIANEWS.COM, BANTEN — Ilham Maulana, santri Pondok Pesantren Ardaniah Pusat Banten, berhasil lolos seleksi dan diterima di 4 universitas ternama dunia. Santri Pondok Pesantren Ardaniah ini menyampaikan bahwa Pendidikan adalah prioritas.

Hal ini dikatakan Kepala Sekolah MTs Ardaniah, Mutiah Armani, M.Pd kepada Radar Indonesia News, Senin (1/8/2022).

“Ambisi saya dalam pendidikan sangat besar dan prioritas, untuk menjadi orang yang jelas tentu kita buktikan dengan tindakan bukan hanya omongan belaka. Cita – cita dan motivasi kuat untuk study ke luar negeri mendorong saya untuk menimba ilmu di Pondok Pesantren Ardaniah Pusat Banten.”Ungkap Ilham, Senin (1/8/2022).

Kualitas Lembaga Pendidikan, lanjut Mutiah, dapat dilihat dari output atau lulusan yang dihasilkan. Pondok Pesantren Ardaniah mendidik santri selama 24 jam, santri dididik dengan banyak pengetahuan agama, umum, private, etika, kemandirian dan ekstrakurikuler.

Untuk mewujudkan harapan orang tua dan cita cita anak bangsa tambah Mutiah, menjadikan Pesantren Ardaniah sebagai Pesantren terbaik di Provinsi Banten.

“Untuk teman-teman yang sedang berjuang untuk studi ke luar negeri, tidak ada yang tidak mungkin selagi kita punya tekad, bismillah kita mulai. Bisa!!” Ujar Ilham.

Ilham Maulana berhasil lolos dan diterima di universitas Izmir Katip Celebi University (Turkey), University of Delhi (India), Jamia Millia Islamia (India) dan Sivas Cumhuriyet Universetesi (Turkey). Di antara 4 Universitas tersebut ilham memilih University of Delhi (India).

Mutiah menegaskan, keseriusan Pesantren dalam mendidik dan kesungguhan santri dan orang tua merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dalam keberhasilan pendidikan.

“Keberhasilan Ilham ini diharapkan mampu menginspirasi dan memotivasi khususnya Santri Ardaniah umumnya untuk seluruh anak bangsa.” Imbuh Mutiah.[]

Comment