Asyik, Fitur Baru Facebook Ini Bisa Bagi Foto dan Video Secara ‘Live’

Berita614 Views

RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Facebook merupakan salah satu media sosial terbesar di dunia. Selain
karena tampilan yang apik, Facebook juga mempunyai fitur-fitur yang
memudahkan penggunanya untuk berbagi informasi.

Baru-baru ini, Facebook kembali meluncurkan sebuah fitur terbaru. Kini
pengguna bisa menggabungkan foto dan video untuk dibagi secara live untuk teman.

Pengguna dapat melihat live video dari teman atau publik figur langsung dari news feed. Tombol Subscribe juga disediakan jika pengguna ingin mendapat notifikasi siaran selanjutnya.

Dengan begitu, pengguna bisa memamerkan kegiatan mereka secara real time. Tidak hanya itu, teman juga bisa mengomentarinya langsung.

Sayangnya, fitur tersebut saat ini hanya bisa digunakan melalui iPhone.
Sementara untuk Android baru akan diluncurkan awal tahun depan.[WK]

Comment