Film “Pinky Promise” Bercerita Tentang Kehebatan Wanita

Berita424 Views
Dok:arah.com
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Satu lagi film karya anak bangsa berjudul Pinky Promise yang bakal
tayang pada 13 Oktober 2016. Sebelum beredar di bioskop, film produksi
MP Pro Pictures ini resmi telah meluncurkan trailer, poster, soundtrack,
dan original sountrack (OST)-nya. Demi mengangkat film ini, pemilihan
pengisi soundtrack adalah penyanyi Afghan yang direkam di Praha.
 
Film ini mengisahkan warna-warni persahabatan antar perempuan dari
jenjang usia yang berbeda dan masalah hidup yang berbeda. “Intinya bukan
semata-mata persahabatan. Tapi bisa dilihat kehebatan wanita. Mau
menceritakan kehebatan wanita. Paling tidak kita berhubungan dengan
wanita,” kata sang sutradara, Guntur Soeharjanto di XXI Plaza Senayan,
Jakarta Pusat, Jumat (19/8/2016).
 
Sederet artis terkenal membintangi film ini, antara lain, Dhea Seto,
Agni Pratistha, Dea Ananda, Alexandra Gottardo, Ira Maya Sopha, Chelsea
Islan, Derby Romero, Ringgo Agus Rahman, Maudy Kusnaedi, Gunawan, Jajang
C Noer, dan Donny Alamsyah. 
 
“Sebenarnya film ini potret sosial kebidupan nyata yah disini. Semua
artis yang ada di sini mewakili kehidupan sosial saat ini. Mereka
bertemu karena memiliki latar belakang yang sama penyakit kanker,”
tambahnya.[Romy/hanter]

Berita Terkait

Baca Juga

Comment