Putuskan Berhijab, Dhini Aminarti Banjir Tangis Haru

Uncategorized402 Views
Foto: copyright KapanLagi.com
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Satu lagi artis Indonesia yang memutuskan untuk menutup auratnya
Ladies. Yup, ada yang berbeda dari penampilan aktris cantik Dhini
Aminarti. Dilansir oleh KapanLagi.com(22/1),
ia tampak cantik dengan hijab yang menutup kepalanya. Dhini pun
menambah daftar panjang artis muslimah Indonesia yang mengenakan hijab.
Terhitung
sejak kemarin, 22 Januari 2016, istri dari Dimas Seto ini memutuskan
untuk mengenakan hijab. Bukan tanpa sebab dan alasan yang kuat. Dhini
menguatkan tekadnya untuk menutup aurat setelah membaca salah satu
artikel tentang dosa bagi para wanita yang tak menutup aurat.

“Kalau boleh jujur baru mulai hari ini (pakai hijab),” ucap Dhini saat ditemui para awak media kemarin.

Saat
ditanya soal prosesnya berhijab, raut wajah Dhini mendadak berubah
sendu. Ia pun tak kuasa menahan tangis saat teringat almarhum ayahnya
yang meninggal pada tahun 2010 silam.


“Aku
cerita ke mama (ingin berhijab). Aku pikir papa kan udah nggak ada.
Jadi kan seorang anak (wanita) sebelum menikah, bagaimana caranya
berpakaian adalah tanggung jawab ayahnya. Ya Allah jangan sampai
kesalahan masa lalu aku, papa aku jadi diberatkan untuk masuk surga,”
ujarnya sambil menahan tangis.

Mendengar keputusan besar yang
diambil oleh Dhini, sang mama dan suami sangat mendukung. Dimas pun
sangat bahagia dengan tampilan terbaru Dhini yang lebih syariah.

“Karena
aku nggak bisa nahan cerita sama mama, kata mama yaudah (berhijab) pada
dasarnya mama selalu mendukung aku yang penting positif,” pungkasnya.

Good luck untuk Dhini, semoga selalu istiqamah dan bisa menjadi inspirasi bagi wanita muslimah lainnya.

Comment