memang menjadi salah satu film yang paling ditunggu pecinta komik
Marvel dan sekuel pendahulunya. Film yang menyuguhkan aksi menegangkan
para mutan tersebut telah resmi dirilis pada Jumat (27/5).
Belum sampai sepekan rilis, “X-Men: Apocalypse” sudah sukses menduduki peringkat pertama box office. Film yang kembali digarap oleh sutradara Bryan Singer tersebut berhasil mengalahkan “Alice Through the Looking Glass”. Padahal, film yang merupakan sekuel “Alice in Wonderland” tersebut juga tayang perdana bersamaan dengan “X-Men: Apocalypse”.
Di box office minggu ini, film yang dibintangi Michael Fassbender, Olivia Munn, James McAvoy, Jennifer Lawrence dan Nicholas Hoult
tersebut sukses meraup USD 65 juta (atau setara Rp 883 miliar).
Sementara “Alice Through the Looking Glass” hanya mampu mengantongi USD
28 juta (atau setara Rp 381 miliar).
“Angry Birds”
yang sempat menduduki jawara box office pekan lalu, kini harus turun ke
posisi ketiga dengan pendapatan USD 18 juta (atau setara Rp 254
miliar). Sedangkan untuk posisi keempat ditempati “Captain America: Civil War” yang berhasil mengantongi USD 15 juta (atau setara Rp 205 miliar).
Di sisi lain, “X-Men: Apocalypse” juga sudah dapat disaksikan di
sejumlah bioskop tanah air. Penasaran dengan siapa saja yang berhasil
menduduki 10 besar box office pekan ini?
Berikut daftar 10 besar film box office 30 Mei 2016:
- “X-Men: Apocalypse” – USD 65 juta (Rp 883 miliar)
- “Alice Through the Looking Glass” – USD 28 juta (Rp 381 miliar)
- “Angry Birds” – USD 18 juta (Rp 254 miliar)
- “Captain America: Civil War” – USD 15 juta (Rp 205 miliar)
- “Neighbors 2” – USD 9 juta (Rp 122 miliar)
- “The Jungle Book” – USD 6,9 juta (Rp 93 miliar)
- “The Nice Guys” – USD 6,3 juta (Rp 85 miliar)
- “Money Monster” – USD 4,2 juta (Rp 57 miliar)
- “Love & Friendship” – USD 2,4 juta (Rp 33 miliar)
- “Zootopia” – USD 831 ribu (Rp 11 miliar)
Comment