Syamsudin Terpilih Sebagai Pengurus KJK Pela Mampang

Berita380 Views
Syamsudin, SE terpilih kembali sebagai Ketua KJK Pela Mampang periode 2016-1019.[Gofur/radarindonesianews.com]

RADARINDONESIANEWS.COM, CILEMBER – Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke -6 KJK Pela Mampang Tahun Buku 2016 diselenggarakan di Vila Silma, Cilember, Sabtu (9/4/2016). Penyelenggaraan RAT tersebut juga diikuti dengan pemilihan pengurus KJK Pela Mampang periode 2016-2019.


Proses pemilihan akhirnya menentukan calon terpilih dalam kepengurusan KJK Pela Mampang yang baru, Syamsudin, SE sebagai Ketua dengan perolehan suara 32, Lahmudin 17 dan Saman Said 7. Sementara di Pengawas, H. Soeyoto memperoleh suara 27 mengalahkan rivalnya H. Rodani dan Asep Teddy. Dalam pemilihan Pengurus dan Pengawas KJK Pela Mampang tersebut didapati satu suara abstain untuk pemilih pengurus.

RAT KJK Pela Mampang Tahun Buku 2016 ini berjalan lancar meski terjadi silang pendapat mengenai hak suara calon pemilih yang belum diakomodir dalam tata tertib pemilihan yang diketuai Dody Eko Harmono. Panitia tampaknya kurang persiapan sehingga beberapa kelengkapan pemilihan seperti kotak dan bilik suara kurang memadai. Begitupun dengan penginputan data suara yang menimbulkan ketidak cocokan antara jumlah pemilih dengan hasil suara.
Sekel Pela Mampang yang hadir bersama Erwin dari Dinas Koperasi Jakarta Selatan sangat mendukung terpilihnya pegurus dan pengawas KJK Pela Mampang yang baru ini. Menurutnya, terpilihnya Syamsudin yang demokratis ini merupakan hal yang tepat. Syamsudin lanjut Sekel memang orang yang kapabel sebagai Ketua dan pengurus KJK karena kompetensi dan kapasitasnya di bidang koperasi yang sudah berpengalaman.
Sekel juga memberi apresiasi terhadap Syamsudin yang terpilih sebagai Ketua KJK Pela Mampang periode 2016-2019. Menurutnya figur personal yang dikenalnya, Syamsudin merupakan orang yang amanah dan di bawah kepemimpinannya, lanjut sekel, Syamsudin berhasil membawa KJK Pela Mampang berada di urutan ketiga KJK di tingkat Jakarta Selatan meskipun beliau dan pengurus lainnya belum mendapat kompensasi yang memadai.
Meskipun menghadapi masa sulit, baik dalam skala internal dan eksternal, Sekel yakin bahwa di bawah kordinasi Syamsudin, KJK Pela Mampang akan berhasil mempertahankan prestasinya ke depan.
Sekel juga memberi masukan agar pengurus  KJK Pela Mampang yang baru menari terobosan baru dengan membentuk badan hukum berbentuk PT yang bisa mengelola dana dan sehingga mampu menghasilkan profit bagi anggota yang lebih baik. Salah satu yang disusulkan adalah membentuk kelompok dari anggota KJK yang ada untuk mengajukan  KUR ke BRI.
RAT ke -6 KJK Pela Mampang yang dibarengi peremajaan pengurus dan pengawas yang menelan biaya 30 juta ini tanpa dihadiri Lurah Pela Mampang karena ada urusan yang tidak dapat ditinggalkan.[GF]

Berita Terkait

Baca Juga

Comment