Tikar Siap Lakukan Reformasi Menyeluruh di Tubuh Polri

Kapolri, Komjen Tito Karnavian.[kds/Aldo)
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Jokowi melantik Komjen Pol.
Tito Karnavian sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri)
menggantikan Jenderal Badrodin Haiti, Rabu (13/7).
Saat pelantikan di Istana Negara tersebut, Jokowi memberikan amanah kepada Tito usai agar melakukan reformasi
secara menyeluruh dan konsisten dalam tubuh Polri.


Sebagai Kapolri, Tito yang dianggapnya telah diberi amanah,
kepercayaan dan tanggung jawab oleh negara untuk memastikan, memelihara
keamanan dan ketertiban masyarakat.


“Saya minta saudara (Kapolri baru) fokus pada dua hal, pertama jaga
persatuan, kekompakan dan soliditas internal Polri,” pesan Jokowi.


Pelantikan dihadir sejumlah tokoh dan pejabat termasuk Wakil
Presiden Jusuf Kalla, bekas Presiden Megawati Soekarnoputri, para
pimpinan lembaga tinggi negara dan para menteri Kabinet Kerja.


Tito dilantik melalui Keputusan Presiden Nomor 48/Polri/2016 tentang
pemberhentian dan pengangkatan Kapolri. Setelah diambil sumpahnya secara
Islam, Tito kemudian menandatangani berita acara pengangkatan Kapolri
dengan saksi Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan
(Menko Polhukam) Luhut Binsar Pandjaitan.[GF]

Comment