Bupati Nias Drs. Sokhiatulo Laoli, MM serahkan beasiswa berprestasi kepada siswa/i SD/SMP se-Kabupaten Nias Ta.2017. [Rinus/radarindonesianews.com] |
RADARINDONESIANEWS.COM, NIAS – Bupati Nias Drs. Sokhiatulo Laoli, MM serahkan beasiswa berprestasi kepada siswa/i SD/SMP se-Kabupaten Nias Ta.2017 yang dilaksanakan di SMPN 1 Hiliduho, Kamis (15/06)
Bupati Sokhiatulo Laoli dalam sambutannya mengatakan bahwa visi Pemerintah Kabupaten Nias adalah terwujudnya Kabupaten Nias yang maju, mandiri dan sejahtera (MMS), dimana sektor pendidikan menjadi salah satu prioritas uatama, sebagai pilar penting yang diberi perhatian khusus dan serius dalm hal membangun daerahnya.
Bupati lebih lanjut menyampaikan, bahwa tujuan utama pemberian beasiswa berprestasi oleh Pemerintah Kabupaten Nias yang selalu konsisten dengan programnya, adalah membentuk masyarakat yang berkualitas, berilmu, bermartabat, mandri serta memiliki daya saing tinggi. Sehingga, peran aktif dari seluruh aparat pendidikan yang didukung orang tua serta seluruh masyarakat, yang salah satunya menanamkan prinsip kerohanian, dan budi pekerti.
Selain itu, Bupati juga berpesan kepada seluruh siswa/i yang meraih prestasi untuk tidak berpuas diri dan tidak berhenti berjuang serta pertahankan prestasi, karena apa yang diraih hari ini, bukanlah akhir, tapi baru salah satu tahapan menuju sukses dimasa yang akan datang. Karena, pendidikan dapat mengubah jalan hidup setiap orang, maka untuk itu, jangan berhenti mencari ilmu sampai kapan pun juga.
Pada akhir sambutannya, Bupati kepada orang tua siswa/i, dan juga komite sekolah agar selalu memotivasi anak-anak untuk lebih giat dalam belajar dan janganlah selalu bergantung kepada pemerintah, tapi hendaknya bahu membahu guna meningkatkan mutu pendidikan. Sedangkan kepada aparat pendidikan, para pengawas sekolah/penilik luar sekolah, kepala sekolah dan para guru, tingkatkanlah kompetensi diri serta profesional dalam bertugas.
Mewakili Kepala Dinas Pendidikan, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Nias melaporkan, bahwa jumlah satuan pendidikan di Kabupaten Nias yang menerima beasiswa berprestasi untuk tingkat SD, sebanyak 2727 orang siswa dan SMP 435 orang siswa.
Dengan rincian, untuk tingkat SD juara I, mendapatkan Rp. 450.000, juara II, Rp.420.000 dan juara III, Rp.360.000. sedangkan pada tingkat SMP Juara I, mendapatkan Rp. 570.000, juara II, Rp.510.000, dan juara III, Rp.480.000.
Turut hadi pada acara tersebut, Kadis Perhubungan Kabupaten Nias, Kasatpol PP, Humas Pimpinan, Camat Hiliduho, Ka. UPT Disdik Hiliduho, Para Kasek dan Guru serta seluruh orang tua dan siswa penerima beasiswa berprestasi. (Rinus)
Comment