Film Dear Love, Cinta Dan Persahabatan Dibawa Mati

Berita633 Views
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA – Pencinta Film Dear Lovefilm drama percintaan bakal dikuras air mata jika menyaksikan film Dear Love. Ya, film ini bakal akan menghiasi perfilman bergenre romantis yang akan tayang pada 28 oktober 2016 di bioskop Tanah Air.

Film ini bercerita tentang sepasang sahabat sejak kecil Rayya yang diperankan oleh Mentari De Marelle. Dia merupakan layakknya gadis Remaja biasanya namun dia sesungguhnya menyimpan rahasia tentang penyakit jantung bawaan. Rayya memiliki teman bernama Nico.

Nico diperankan oleh Dimas Aditya, seorang laki-laki yang sangat menjaga sahabatnya. Dia mengetahui semua rahasia Rayya bahkan laki-laki yang pernah mengisi hari-hari Rayya, meskipun sesungguhnya mereka memiliki perasaan satu sama lain namun mereka memilih menyimpannya dan menjaga persahabatan yang telah mereka bina selama ini.

Meskipun Rayya berat melawan rasa sakitnya namun dia merasa beruntung memiliki sahabat yang selalu disisinya, menjaganya dan mampu memahaminya itu membuat Rayya merasa lega.

Namun suatu hari Rayya sangat terkejut dengan kehadiran laki-laki yang ada dihidupnya dulu kini kembali hadir dihidupnya tanpa undangan darinya namun dia baru sadar bahwa surat-surat yang dia tulis dan dia simpan dikotak berukir hati ternyata terkirim ketiga laki-laki yang ada dihidupnya dulu, namun secara bersamaan sosok Nico tidak ada bahkan menghilang setelah kehadiran ketiga laki-laki dimasa lalunya.

Film ini juga dibintangi sejumlah artis top, diantaranya, Ikang Fauzi, Wanda Hamidah, Karina Suwandi, Eza Gionino, dan masih banyak lagi. [Romi/hanter]

 

Comment