Nuansa Hijau Tambahkan Semangat Layanan Puskes Banguntapan

Berita409 Views
RADARINDONESIANEWS.COM, YOGYAKARTA – Segenap jajaran pusk bgtp 2 mengenakan gaya kasual bernuansa hijau menambah semangat dalam melayani masyarakat hari ini, Selasa (14/2).
 
Sri Rumiyati, salah satu pasien rawat inap di Puskesmas Banguntapan saat ditemui menuturkan,  “Senang sekali mendapatkan perwatan yang ramah dari segenap karyawan yang tetap berkomitmen tinggi melayani masyarakat di hari libur”

“Semua layanan kami berjalan seperti biasanya, bahkan hati ini kami ada layanan surat sehat dokter dan kegiatan luar gedung yaitu pembagian PMT,” jelas dr Titis, koordinator Upaya Kesehatan Masyarakat di Puskesmas Banguntapan 2.

Layanan kesehatan calon jamaah haji di puskesmas banguntapan 2 yang di jadwalkan setiap hari selasa sampai dengan kamis, pada hari ini Rabu,15 Februari 2017 tetap berjalan walaupun ditetapkan sbg hari libur nasional oleh pemerintah.Cegah AKI, Pusk Sanden giatkan Kelas Ibu

Bantul, Promkes – Senyum puas terkembang dari wajah Erni Retno Astuti, bidan Puskesmas Sanden yang saat itu memimpin kegiatan kelas ibu di Kecamatan Sanden. Beberapa ibu hamil di kecamatan sanden terlihat antusias mengikuti setiap materi yg disampaikan dalam pertemuan tersebut. 

Dalam kelas ibu, setiap ibu hamil dibekali pengetahuan tentang kehamilan, persalinan, dan menyusui. Selain materi dr narasumber, peserta kelas ibu juga berhak untuk berbagi pendapat dan pengalaman dengan peserta lain di pertemuan ini. Dengan berbagi pendapat dan pengalaman, bumil baru mendapatkan gambaran seputar kehamilan dan persalinan dantentunya dalam perawatan bayi dan balita.

Kegiatan ini dilakukan pada rabu, 15 Februari 2017. ” walaupun hari ini ditetapkan sebagai hari libur nasional, semua kegiatan layanan kesehatan kami,  baik luar gedung maupun dalam gedung tetap kami lakukan,” jelas dr anastasya endar,  ka.pusk sanden saat ditemui tim multimedia dinkes bantul sesaat setelah membuka pertemuan kelas ibu.[Ivan]         

Comment